Jelang Ramadhan 1444 H, Polres Tuban Gelar Rapat Koordinasi Bersama Instansi Terkait

    Jelang Ramadhan 1444 H, Polres Tuban Gelar Rapat Koordinasi Bersama Instansi Terkait

    TUBAN - Ciptakan Kamtibmas yang kondusif menjelang bulan suci Ramadhan 1444 H, siang ini Polres Tuban Polda Jawa timur menggelar rapat koordinasi (Rakor) bersama instansi terkait, senin (20/03).

    Kegiatan yang dilaksanakan di gedung Sanika Satyawada Mapolres setempat dipimpin oleh Kapolres Tuban AKBP Rahman Wijaya, S.I.K., S.H., M.H., didampingi Wakapolres Tuban Kompol Palma Fitria Fahlevi, S.IP., S.I.K., M.I.K., Asisten Perekonomian Pemkab Tuban Drs. Endro Budi Sulistyo serta dihadiri oleh para pejabat utama Polres, Kapolsek jajaran serta stakeholder terkait.

    Dalam kesempatan tersebut AKBP Rahman menyampaikan tujuan kegiatan rapat koordinasi tersebut tak lain untuk menyamakan persepsi menjelang dan pandangan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan agar masyarakat khususnya umat Islam yang sedang melaksanakan ibadah di bulan Ramadhan bisa berjalan dengan baik.

    "Hari ini kita laksanakan rapat koordinasi menyamakan persepsi sehingga pelaksanaan ibadah di bulan suci Ramadhan bisa lancar" ucap AKBP Rahman.

    Rahman menggambarkan situasi di tahun 2023 sangat berbeda dengan tiga tahun sebelumnya yang masih dalam situasi pandemi covid-19 serta penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

    "Di tahun 2023 ini PPKM sudah dicabut tentunya aktivitas maupun kegiatan masyarakat normal seperti biasa" imbuhnya.

    Dalam pelaksanaan rapat koordinasi tersebut Kapolres Tuban mengharapkan adanya inventarisir permasalahan-permasalahan gangguan Kamtibmas secara detail yang terjadi selama bulan suci Ramadhan dengan mengacu permasalahan yang terjadi pada tahun sebelumnya.

    "Biasanya aktivitas masyarakat di bulan Ramadhan mengalami peningkatan, tentunya kegiatan tersebut berdampak pada gangguan Kamtibmas" terangnya.

    Masih kata AKBP Rahman pelaksanakan rakor tersebut bertujuan supaya jajarannya bersama stakeholder terkait bisa mempersiapkan lebih awal apa saja yang perlu disiapkan agar saat bulan Ramadhan nantinya sudah benar-benar siap, ia berharap dalam pelaksanaan rapat koordinasi itu bisa menghasilkan rekomendasi maupun kesepakatan bersama dan langkah-langkah yang menjadi tugas dan tanggung jawab bersama.

    "Kita semua harus bersinergi menciptakan situasi yang aman dan kondusif dalam pelaksanaan kegiatan di bulan suci Ramadhan sampai dengan perayaan Hari raya idul Fitri 1444 H nanti" tutupnya. (*) 

    tuban
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Babinsa Koramil 0811/07 Soko Kerja Bakti...

    Artikel Berikutnya

    Minimalisir Pelanggaran, Anggota Militer...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Polda Jatim Berhasil Ungkap 28 Kasus TPPO, 41 Tersangaka Diamankan
    Komandan Kodim 0811/Tuban Bersama Jajaran Forkopimda Menghadiri Rangkaian Acara Peringatan Hari Pahlawan Ke-79 Tahun 2024
    Minimalisir Terjadinya Pelanggaran Di Satuan TNI AD, Kodim 0811/Tuban Menyelenggarakan Penyuluhan Hukum Kepada Personil Militer, PNS Dan Persit
    Antisipasi Bencana Hidrometeorologi Di Wilayah, Forkopimda Kabupaten Tuban Melaksanakan Apel Gelar Pasukan Dan Peralatan Di Kodim 0811/Tuban
    Pelda.A. Cholik Berikan Wasbang Melalui Program Babinsa Masuk Sekolah Untuk Membentuk Karakter Siswa
    Wujudkan Ketahanan Wilayah Yang Tangguh, Kodim 0811/Tuban Gelar Cegah Tangkal Radikalisme Dan Separatisme Semester II TA. 2024
    Kedisiplinan Adalah Modal Pokok, Babinsa Koramil 0811/13 Tambakboyo Bekali In House Training
    Komandan Kodim 0811/Tuban Bersama Jajaran Forkopimda Menghadiri Rangkaian Acara Peringatan Hari Pahlawan Ke-79 Tahun 2024
    Wujudkan Swasembada Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Dampingi Kegiatan Pompanisasi Di Lahan Petani
    Wujudkan Ketahanan Wilayah Yang Tangguh, Kodim 0811/Tuban Gelar Cegah Tangkal Radikalisme Dan Separatisme Semester II TA. 2024
    Pasipers Kodim 0811/Tuban Ikuti Kegiatan Rakor Persiapan Student Festival Week Tahun 2024 Di Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Tuban
    Berbaur Bersama Warga Binaan, Babinsa Koramil 0811/08 Widang Ajak Masyarakat Ikuti Kegiatan Khotmil Qur’an
    Polres, Kodim dan Pemkab Tuban Gelar Apel Pasukan dan Peralatan Hadapi Bencana Hidrometeorologi
    Pelda Jali Hartono Anggota TNI Kodim 0811 Tuban Raih Penghargaan Juara 2 Aksi Bersih Pantai Dari Wings Group Indonesia
    Wujudkan Kantor Yang Bersih, Personil Koramil 0811/08 Widang Melaksanakan Pemeliharaan Bangunan
    Danrem 082/CPYJ Dampingi Pangdam V/Brawijaya Berkunjung Ke Tuban Dan Bojonegoro

    Ikuti Kami