Bantu Tugas Bhabinkamtibmas di Desa, Polres Tuban Bentuk Polisi RW 

    Bantu Tugas Bhabinkamtibmas di Desa, Polres Tuban Bentuk Polisi RW 

    TUBAN - Kepolisian Resor Tuban menggelar Apel Polisi RW jajaran Polres Tuban di halaman Mapolres setempat dipimpin langsung oleh Kapolres AKBP Suryono, S.H., S.I.K., M.H., yang dilaksanakan hari ini, Senin (15/05/23).

    Polisi RW merupakan program Kabaharkam Polri sebagai wujud pembinaan masyarakat (Binmas) prediktif yang merupakan bentuk integralitas semua fungsi pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) dalam mengemban tugas sebagai pengemban Polmas dalam komunitas RW.

    Pada program ini semua anggota Polri dari semua fungsi yang ada akan melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebagai pembina keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pada tingkat RW.

    Dalam amanatnya AKBP Suryono mengatakan bahwa saat ini keberadaan Bhabinkamtibmas yang mempunyai ruang lingkup di kelurahan maupun desa dirasa terlalu berat.  

    Dengan adanya Polisi RW ini diharapkan setiap permasalahan yang terjadi di tengah masyarakat dapat tertangani dengan cepat dan lebih menyentuh kepada sasaran.

    "Sehingga apa yang menjadi potensi-potensi persoalan masyarakat di tingkat RW itu bisa terdeteksi" Ucapnya.

    Diantara sekitar 1740 RW yang ada di Kabupaten Tuban sebanyak 696 RW akan di isi Polisi dari semua fungsi untuk membantu tugas Bhabinkamtibmas 

    "Tugas daripada Polisi RW tidak lebih dan tidak kurang sama dengan tugas Bhabinkamtibmas" imbuhnya.

    Selain itu dibentuknya Polisi RW tersebut untuk mengantisipasi gangguan Kamtibmas sebelum dan pada saat maupun setelah pelaksanaan Pemilu tahun 2024 dengan melaksanakan kegiatan deteksi dini yang merupakan tindakan preemtif Kepolisian dalam mencegah gangguan Kamtibmas yang mana keberhasilan dari Program Polisi RW tersebut bisa tercapai dengan baik dengan adanya dukungan berbagai pihak.

    "Kami mengharapkan dukungan dari masyarakat Tuban dan Instansi terkait demi terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif di wilayah hukum Polres Tuban" terang AKBP Suryono.

    Kepada anggotanya yang sudah ditunjuk sebagai polisi RW, AKBP Suryono berharap agar momentum tersebut digunakan dengan sebaik-baiknya untuk selalu berkomunikasi maupun bertegur sapa dengan masyarakat sehingga bisa menghilangkan kesan-kesan Polisi yang arogan.

    "Kalau masih ada oknum yang arogan maupun sak karepe dewe (sesuka hatinya), Saya sudah perintahkan Kasipropam untuk di proses" Tegasnya.

    Sebelum mengakhiri amanatnya, Kapolres Tuban memberikan penekanan kepada seluruh peserta apel yang nantinya menjadi Polisi RW diantaranya:

    1. Bangun interaksi dan komunikasi yang konsisten dengan Masyarakat
    2. Mendengarkan, menerima, empati terhadap keluh kesah keresahan, keinginan, harapan dan permasalahan masyarakat.
    3. Laksanakan identifikasi dan pemetaan terhadap kerawanan wilayah di tempat tugas masing-masing.
    4. Menerima prinsip Pemolisian masyarakat dengan mengajak semua elemen masyarakat sebagai Mitra dalam pengelolaan kamtibmas.
    5. Menjadi problem solver untuk mencari solusi terhadap persoalan yang ada di masyarakat.

    tuban
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Viral Sekelompok Pemuda Bawa Sajam dan Meresahkan...

    Artikel Berikutnya

    Wujudkan Wilayah Aman Dan Kondusif, Babinsa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Polda Jatim Berhasil Ungkap 28 Kasus TPPO, 41 Tersangaka Diamankan
    Tingkatkan Kesehatan Ibu Dan Bayi Baru Lahir, Babinsa Koramil 0811/03 Semanding Dan Puskesmas Sosialisasikan P4K
    Wujudkan Wilayah Aman Dan Kondusif, Babinsa Bersama 3 Pilar Koramil 0811/16 Singgahan Patroli Malam Hari
    Komandan Kodim 0811/Tuban Bersama Jajaran Forkopimda Menghadiri Rangkaian Acara Peringatan Hari Pahlawan Ke-79 Tahun 2024
    Minimalisir Terjadinya Pelanggaran Di Satuan TNI AD, Kodim 0811/Tuban Menyelenggarakan Penyuluhan Hukum Kepada Personil Militer, PNS Dan Persit
    Karya Bakti Babinsa Koramil 0811/08 Widang Bersama Guru Dan Siswa-Siswi Bersihkan Lingkungan Sekolah
    Kedisiplinan Adalah Modal Pokok, Babinsa Koramil 0811/13 Tambakboyo Bekali In House Training
    Komandan Kodim 0811/Tuban Bersama Jajaran Forkopimda Menghadiri Rangkaian Acara Peringatan Hari Pahlawan Ke-79 Tahun 2024
    Wujudkan Ketahanan Wilayah Yang Tangguh, Kodim 0811/Tuban Gelar Cegah Tangkal Radikalisme Dan Separatisme Semester II TA. 2024
    Wujudkan Swasembada Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 0811/09 Jatirogo Dampingi Kegiatan Pompanisasi Di Lahan Petani
    Pererat Kemanunggalan TNI dengan Rakyat, Babinsa Koramil 0811/02 Palang Karya Bakti Bersihkan Jalan Desa
    Berbaur Bersama Warga Binaan, Babinsa Koramil 0811/08 Widang Ajak Masyarakat Ikuti Kegiatan Khotmil Qur’an
    Polres, Kodim dan Pemkab Tuban Gelar Apel Pasukan dan Peralatan Hadapi Bencana Hidrometeorologi
    Pelda Jali Hartono Anggota TNI Kodim 0811 Tuban Raih Penghargaan Juara 2 Aksi Bersih Pantai Dari Wings Group Indonesia
    Wujudkan Kantor Yang Bersih, Personil Koramil 0811/08 Widang Melaksanakan Pemeliharaan Bangunan
    Danrem 082/CPYJ Dampingi Pangdam V/Brawijaya Berkunjung Ke Tuban Dan Bojonegoro

    Ikuti Kami